Oct 8, 2011

Langkah-langkah membuat program self holding menggunakan software PLC Omron CX-Programer

Jika sebelumnya kita membuat program self holding menggunakan software zeliosoft2 dan Simatic Step-7 maka sekarang kita akan mencoba membuat program self holding menggunakan software PLC Omron CX-Programer.
1.      Jalankan software CX-Programer



2.      Klik File > New. Beri nama program pada kolom Device Name dan pilih jenis PLC yang akan digunakan pada kolom Device Type dan untuk Network Type pilih tipe SYSMAC WAY kemudian klik OK



3.      Setelah memberi nama dan memilih tipe PLC dan Network akan muncul gambar seperti di bawah, biasakan memberi nama alamat pada menu Symbols sebelum membuat program agar mempermudah ketika membuat program nanti.



4.      Klik 2x menu symbols maka akan muncul seperti gambar di bawah, klik kanan pada kolom name kemudian pilih Insert symbol



Setelah tombol Insert symbol di pilih maka akan muncul dialog seperti di bawah, pada kolom Name beri nama input PLC misalnya PB_Start dan untuk tipe biarkan BOOL sedangkan untuk pengalamatan di PLC Omron untuk input dimulai dengan angka 0.00 dan untuk output 1.00.





5.      Apabila pemberian symbol pada address sudah selesai maka akan seperti gambar di bawah kemudian tekan menu Section1 untuk memulai membuat program


6.      Untuk membuat input klik kontak input pada menu contact di atas work area kemudian taruh pada work area, setelah input diletakkan pada work area akan muncul dialog untuk memberi addres kontak tersebut, karena kita tadi sudah memberi nama pada menu symbol jadi kita tinggal mengetikkan nama untuk kontak tersebut misalnya “PB_Start” maka kita tinggal mengetikkan saja.



7.      Untuk membuat pengunci klik menu New Vertical kemudian taruh di work area seperti gambar dibawah



8.      Setelah program selesai di buat maka kita bisa mensimulasikan program tersebut dengan cara mengklik menu Work Online Simulator seperti gambar di bawah












1 comment:

  1. gan untuk tutorial diatas itu menggunakan cx prigramer yang berapa,,,,,,
    untuk PLC type CPM1A dan CPM2A bisa di simulasi?????

    ReplyDelete

Start-Stop dengan 1 Push Button menggunakan PLC Siemens

Pada tutorial kali ini saya akan mencoba menjelaskan tentang program Start-Stop dengan 1 Push Button menggunakan PLC Siemens. Untuk perta...